Minggu, 03 April 2011

TINJAUAN UMUM TENTANG STATISTIK


            Jika ditanya tentang statistik atau ilmu statistik, kebanyakan orang akan beranggapan tentang suatu ilmu yang canggih, yang membutuhkan persamaan matematis yang sulit dan rumit, dan pastilah ilmu tersebut baru berkembang pada masa sekarang ini aja. Pada hal jika dikaitkan dengan pengertian sebagian statistika yang termasuk proses pengumpulan dan penyusunan data, maka kegiatan statistika itu sendiri sebenarnya sudah sejak lama digunakan manusia untuk berbagai keperluan.
Tanpa disadari dalam kehidupan sehari-hari, sesungguhnya kita telah banyak memakai statistic walaupun dalam bentuk yang sederhana, apakah dirumsh, dikantor, atau ditempat lain. Sebagai contoh menghitung data dan melakukan proses rata-rata terhadap data yang telah kita kumpulkan, misalnya mengetahui rata-rata penduduk disuatu daerah, atau jumlah padi yang dipanen tentu sudah biasa dilakukan orang sejak jaman dulu.
Dalam perkembangannya, kata statistik mulai diperkenalkan oleh Prof.Gottfried Achenwall pada pertengahan abad 18. Kemudian Dr.Zimmerman membawa kata tersebut ke daratan Inggris dan mengubahnya menjadi statistics. Penggunaan kata tersebut mulai terkenal dengan terbitnya buku Statistical Account of Scotland 1791-1799 oleh Sir Jhon Sinclair. Dalam kurun waktu yang kurang lebih sama, William Playfair (1759-1823) memberikan sumbangan pada ilmu statistik tentang penyajian data dengan grafik garis, gambar batang (bar) daan gambar lingkaran (Pie). Tahun 1922 Ronald Fisher (1890-1962) memperkenalkan berbagai konsep baru dalam ilmu statistik, sehingga dia dianggap sebagai salah satu pendiri statistika modern. Kontribusi fisher antara lain ada pada penemuan metode untuk menangani sampel dalam jumlah kecil, Analisis Varians (ANOVA), konsep Maximum Likehood, uji hipotesa dan sebaginya.
Berkembangnya teknologi informasi, yang kemudian diikuti dengan penggunaan internet yang demikian luas telah mendorong ilmu statistik memasuki era baru yang lebih sulit terbayangkan sebelumnya. Berbagai software statistik seperti SPSS, SAS, MiniTab dan sebagianya telah membuat proses pengolahan data dengan metode statistik menjadi mudah dan cepat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar